Malang Suarasantri.id
Pondok Pesantren Darunajah 2 Desa Ngijo Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang kemarin, Sabtu 27/1/2024 kedatangan tamu istimewa yakni ibu Calon Presiden RI ibu Hj. Siti Atiqoh Ganjar Pronowo beserta rombongan.
tepat jam dua siang iringan Mobil Patwal Polisi ibu Hj. Siti Atiqoh Ganjar Pranowo memasuki Ponpes Darunnajah 2 dan langsung di sambut Pembacaan Qosidah Tolaal Badru oleh Ratusan Santri Santriwati dengan Suara Merdu.
kehadiran Cucu KH. Hisyam Abdul Karim Pendiri PP. Roudhotus Sholikhin, Kalijaran Purbalingga. langsung di sambut hangat oleh Ning. Cici Rohmaniyah istri KH. muchtar Ghozali ,tampak dalam obrolan santai penuh keakraban dan kekeluargaan.
Kunjungan Sowan dan minta doa Restu Hj. Siti Atiqoh ke Ponpes 2 Darunajah di dampingi Bupati Malang H. Sanusi, Wakili Bupati H. Didik Gatot Subroto, Ahmad Basarah Anggota DPR RI PDI -Perjuangan, Sri Untari Anggota DPRD Provinsi PDI- Perjuangan, Ketua DPRD Kab. Malang Darmaji. Sos.
usai bercengkrama singkat di lanjut
Istighghosah di Masjid Ponpes Darunajah 2 dengan pembacaan Rotibul Hadad.
KH. Muchtar Ghozali dalam sambutannya Alhamdulillah Pondok Pesantren Darunajah ketamuan ibu Calon Presiden Hj. Siti Atiqoh istri dari Bapak Ganjar Pranowo, kita dukung dan kita doakan Pilpres 2024 Pasangan. No. 3 Ganjar Pranowo -Mahfud MD di taqdirkan memimpin Negara Indonesia ke depan menuju Indonesia yang unggul dan Sejahtera, Ungkapnya.
” Berkah pembacaan Rotibul Hadad Pasangan No. 3 Bapak Ganjar -Mahfud MD. beserta istri Capres – Cawapres di berikan umur panjang, sehat sekeluarga dan di mudah kan hajatnya dalam Pilpres tahun 2024, tutupnya.
Hj. Siti Atiqoh Ganjar Pranowo menuturkan
Maksud dan tujuan kami ke PonPes Darunajah yang di asuh KH. Muchtar Ghozali yakni Silaturrahmi, minta doa restu, dukungan agar kami Pasangan No.3 Pak Ganjar -Mahfud terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden lima tahun ke depan.
“nedi pangestune jeh dateng poro Kyai, Kyai, Gus Gus, Ning Ning Masyayikh , Ibu Ibu Muslimat, Wali Santri, jangan lupa tgl. 14 Februari datang ke TPS coblos no. 3, Ujarnya.
di tempat terpisah Gus Masyfu ‘ Zuhdi Al Muchtar kepada awak media mengatakan kedatangan ibu Calon Presiden Hj. Siti Atiqoh Ganjar Pranowo ke Ponpes Darunnajah ini adalah momentum yang pas karena kami para simpatisan dari Komunitas Gawagis Nasional, Jamaah Majlis, Para Alumni Ponpes Darunajah dan Para Pengasuh Pondok Pesantren yang ada di Malang Raya dan Jatim siap memenangkan Pilpres pasangan no. 3. Pak Ganjar -Mahfud MD., tutur Ketua Koordinator Jaga NU – Jawa Timur.
H. Abdillah Wahab Yahya Ketua Panglima Gawagis Ganjar -Mahfud Nasional, menambahkan saya berpesan kepada Rakyat Indonesia saatnya buka Mata, Buka Hati, mari kita dukung Bapak Ganjar – Mahfud MD, jadi Presiden RI tahun 2024, karena beliau berdua adalah Sosok Figur Pemimpin Indonesia yang tepat di butuhkan saat ini untuk menuju Negri Indonesia menjadi baldatun toyyibatun Wa ghofur, jelasnya. (mid)
Tidak ada komentar